NYAMAN BERMASKER

 


Assalamualaikum semuanya.. saya mau ngobrolin tentang hal-hal yang menjadi kebiasaan kita semua sejak tahun 2020. Yup bener banget, tepatnya sejak pandemi dimulai. Kita semua mulai dari laki-laki dan perempuan, baik yang tua sampai yang masih anak-anak, sangat diwajibkan memakai masker. Untuk alasan kenapanya ya saya nggak perlu bahas lagi disini ya, karena udah pernah sedikit saya sampaikan disini.
Dua tahun lebih sudah, masker menjadi bagian penting dalam hidup kita semua. Saya sendiri saat ini kalau keluar rumah lupa pakai masker, rasanya kayak telanjang😐. Begitulah melekatnya masker dalam kehidupan sehari-hari kita saat ini. Waktu awal-awal pandemi, saya inget banget harga masker sempat melambung tinggi, karena saking langkanya barang tetapi permintaan sangat tinggi (hukum ekonomi bgt nih 😅 ), jadi saya sangat mewajarkan banyak yang merasa keberatan pakai masker.

Tapi sekarang, saya rasa udah nggak ada lasan untuk nggak bermasker. Anjuran bermasker dibuat juga demi keselamatan kita dan keluarga kita sendiri kok, jujur saya heran banget sama orang-orang yang saat ini masih keberatan untuk pakai masker.

Saya sendiri sebenarnya rutin pakai masker sudah dari waktu yang cukup lama, beberapa tahun sebelum pandemi tepatnya. Karena sejak tahun 2015, keadaan mengharuskan saya untuk rutin menggunakan jasa transportasi ojek online, dimana saat itu driver ojek online selalu menyiapkan masker untuk penumpangnya. Dan menurut saya, seandainya tidak dalam kondisi pandemi pun, saya akan tetap bermasker ketika berkegiatan di tempat yang membuat saya banyak terpapar debu hingga polusi.

Sebenarnya (lagi), muka saya tipikal yang sangat rewel banget kalau seharian ditutupin masker. Gampang muncul jerawat dan jerawat yang sudah muncul tuh enggan banget pergi. Tapi dengan keadaan seperti itu pun saya tetap rajin bermasker. Karena bagi saya, ada beberapa manfaat yang saya rasakan sejak rutin bermasker, misalnya:

  1. Saya nggak perlu untuk selalu pakai lipstik;
  2. Saya nggak perlu untuk selalu senyum atau menegur ketika berpapasan dengan orang yang dikenal;
  3. Dalam keadaan tidak berdandan pun saya sangat PD untuk keluar rumah karena separuh lebih wajah kita tertutup masker. Bisa dilihat pada foto yang saya tampilkan, seperti itulah penampilan saya setiap pagi kalau saya baru sampai kantor.
  4. (terkadang) tanpa disadari saya suka bergumam sendiri, nah sejak masker menjadi hal yang diwajibkan, orang-orang tidak memandang saya aneh ketika tanpa sengaja saja bergumam sendiri hahaha.
Kalau dari temen-temen sendiri, selain untuk melindungi kita dari berbagai virus, apalagi manfaat pakai masker yang kalian rasakan?



xoxo~

CONVERSATION

0 Comments:

Post a Comment